Mitra Humas Indonesia
Selamat Datang dilokakota.id
Lokakota adalah Konsultan Kehumasan yang berbasis pada penelitian dan inovasi.

Tentang Kami
Lokakota adalah Konsultan Kehumasan yang berbasis pada penelitian dan inovasi. Kami memberikan perhatian pada pengelolaan komunikasi strategis institusi sektor publik di seluruh Indonesia untuk turut berkontribusi dalam peningkatan citra dan reputasi yang berdampak positif terhadap pertumbuhan dan produktivitas daerah secara berkesinambungan.
Kami juga ingin turut serta berkontribusi dalam program city branding atau place branding untuk meningkatkan daya tarik daerah khususnya dibidang investasi dan pariwisata. Kami juga menyelenggarakan berbagai pelatihan manajemen dan kehumasan termasuk sertifikasi. Lokakota sebagai konsultan kehumasan juga menyelenggarakan survei dan riset ilmiah implementatif.
Visi: Mitra Humas Indonesia
Misi:
Meningkatkan kinerja unit kerja bidang komunikasi / kehumasan klien dalam mencapai tujuan dan sasaran institusi melalui berbagai riset dan kajian, implementasi strategi serta desain program komunikasi strategis yang optimal.
Meningkatkan kelancaran arus informasi dan aksesibilitas publik terhadap merek / institusi klien melalui komunikasi efektif dan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi.
Meningkatkan identitas, citra dan reputasi positif merek/ institusi klien.
Meningkatkan kualitas komunikasi internal dan kerja-kerja kolaboratif klien dalam penyebarluasan informasi kepada publik dan stakeholder
Mengembangkan sumber daya manusia bidang komunikasi/ kehumasan klien melalui pendidikan dan pelatihan komunikasi strategis.
Layanan Kami

Dr. Sigit Surahman, M.Si
Direktur Eksekutif
Manajemen komunikasi strategis Pemerintah Daerah: pengelolaan penyelenggaraan urusan pemerintahan daerah bidang komunikasi yang berdampak terhadap pencapaian tujuan dan sasaran institusi dengan mengedepankan inovasi serta kolaborasi.
Desain Program Branding Daerah: perencanaan dan implementasi kegiatan-kegiatan pembentukan citra daerah kota/ kabupaten (slogan, simbol visual, event dan sponsorship) untuk meningkatkan daya tarik daerah di bidang investasi & pariwisata.
Pelatihan dan Sertifikasi Kehumasan: upaya meningkatkan kapasitas SDM bidang komunikasi melalui berbagai pelatihan; manajemen komunikasi strategis, penulisan naskah Humas, analisis big data, public speaking, fotografi, desain visual, dan lain-lain.
Survei dan Riset: penyelenggaraan kegiatan pengumpulan data untuk melihat kecenderungan sikap/perilaku publik serta penyeleenggaraan riset ilmiah/ akademis dan penyusunan naskah hasil riset di bidang komunikasi.
Analisis Big Data: pengumpulan dan analisis data dalam jumlah besar (berbasis internet) untuk menemukan tren, wawasan, dan pola besar sebagai dasar pengambilan keputusan.
Tim Kami

Dr. Elva Ronaning Roem, S.Sos., M.Si,

Yudhistira Ardi Putra, M.I.Kom

Novrian, M.I.Kom

Dr. Siska Mardiana
